Pages

Monday 12 July 2021

Syarat Laa Ilaaha illallaah (bagian 1, al-'Ilmu)

 Syarat Laa Ilaaha illallah (لا إله إلا الله)

 

Al-Ilmu, al-Yakin, al-Qabul, al-Inqiyad, Ash-Shidq, al-Ikhlas, al-Muhabbah dan mengingkari thoghut.

Syarat yang pertama:

Al-ilmu, mengetahui makna laa ilaaha illallaah baik dalam penafiyan (meniadakan sesembahan selain Allah) maupun dalam itsbat (menetapkan satu-satunya sesembahan adalah Allah), ilmu ini meniadakan kebodohan.

Allah Ta’ala berfirman:

فَا اعلَمْ  أَنَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا الله

“Ketahuilah bahwasannya tidak ada sesembahan yang berhak disembah selain Allah …” (QS Muhammad: 19)

Utsman bin ‘Affan radliyallahu ‘anhu berkata: Rasulullah sholallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

مَنْ مَاتَ وَ هُوَ يَعْلَمُ أَنَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا الله دَخَلَ الْجَنَّة

“Barangsiapa mati dalam keadaan dia mengetahui bahwasannya tidak ada sesembahan yang berhak disembah selain Allah, maka dia masuk surga.” (HR Muslim no.26)

No comments:

Post a Comment